Datang ke Ultah Konglomerat, Fuji Akrab Banget Joget Bareng Ashanty : "Circlenya Satu Frekuensi"
Ketika Fuji digempur kabar tak direstui ibu Thariq Halilintar, beredar video dirinya justru sangat akrab dengan besan orang tua pacarnya itu, Ashanty.
Video tersebut diambil ketika Fuji dan ashanty menghadiri pesta ulang tahun, Helena Lim, konglomerat yang dijuluki crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).
Bertabur bintang, pesta yang digelar mewah di Hotel Fairmont Jakarta, Rabu (23/11/2022) malam, itu dihadiri banyak artis papan atas. Mulai dari Iis Dahlia, Ivan Gunawan, hingga Gisella Anastasia pun tampil glamor dengan pakaian serba hitam di acara tersebut.
Tak ketinggalan, Ashanty dan Aurelie Hermansyah juga menghadiri pesta ulang tahun Helena Lim bersama dengan Fuji. Pada suatu momen, Fuji tampak sangat akrab dengan Ashanty.
Terekam video saat Ashanty dan Fuji joget bareng dengan drg Devya Linda, seorang dokter gigi yang terkenal memiliki pasien dari kalangan selebritas.
Di video itu, drg Devya terus merangkul Fuji, yang begitu asyik menikmati irama musik dengan berjoget bareng Ashanty, yang berdiri di depannya.
Sambil bergoyang, Fuji dan Ashanty pun tampak seru mengobrol. Senyuman riang tersungging di wajah keduanya. Sambil terus menggoyangkan badan serta kaki dan tangannya, Fuji dan Ashanty tak berhenti membicarakan sesuatu yang tampaknya sangat seru.
Video keakrabn Fuji dan Ashanty itu dibagikan ke media sosial, salah satunya oleh akun TikTok @srm136, Rabu malam.
Sontak, banyak warganet yang berbagi komentar. Mereka ikut senang melihat Fuji menghabiskan waktu dengan kegembiraan bersama Ashanty. Hingga Kamis (24/11/2022) sore, video itu telah disukai lebih dari 48 ribu pengguna TikTok.
"Fuji sama Ashanty dah akrab banget dah ga ada sungkannya, bisa jadi temen curhat," komentar seorang netizen.@srm136 Keseruan malam ini #fujiiian❤ #AQUADULU #drgdevya #berhakbahagia #ashanti ♬ Remix Goyang Dumang - 💞𝐉𝐄𝐑𝐑𝐘 𝐕𝐈𝐑𝐆𝐎 𝟖𝟖💞
"Seneng liat Fuji disayang banyak orang," tambah yang lain.
Ada juga yang berkomentar, "Udh sfrekuensi nih sm bunda syanti."
"Dua saudara ipar heheh Mama nur Uti Fujian semoga selalu akur ya amin," tulis netizen.
"Seneng liat uti senyum aura Fuji kharismatik," ungkap lainnya.